Wisata Bukit Mojo Gumelem Bantul Yogyakarta

Wisata Bukit Mojo Gumelem  Bantul Yogyakarta

Photo by @yokjaistimewa

Objek wisata baru di Yogyakarta ini menyajikan pemandangan alam yang luar biasa. Salah satu spot unik yang instagramable adalah bentuk gardu pandangnya yang menyerupai sarang burung dan spot foto bunga matahari. Menariknya lagi, dalam jangka waktu empat bulan akan ada penggantian ikon spot selfie sehingga kamu tidak akan merasa bosan berada di sini.

Harga tiket masuk di Bukit Mojo Gumelem cukup murah, karena anda hanya akan dikenakan retribusi parkir yaitu Rp 5.000,- untuk mobil, sedangkan untuk motor Rp 2.000,-.

Sedangkan apabila anda ingin berfoto di berbagai spot foto yang disediakan, anda harus merogoh kocek sebesar Rp 3.000,- per spot foto.

Lokasi Bukit Mojo Gumelem ini terletak di Kabupaten Bantul walaupun berbatasan dengan Kabupaten Gunung Kidul. Lokasi Bukit ini tidak jauh dari berbagai spot wisata karena terletak di kawasan Mangunan yang merupakan pusat spot foto di kawasan Yogyakarta.

Alamat Bukit Mojo Gumelem yaitu berada di Desa Mangunan, Kecamatan Dlingi, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Wisata Bukit Mojo Gumelem Bantul Yogyakarta"

Posting Komentar